belajar menulis dan berwirausaha serta berbisnis dengan tulisan.
writerpreneurship memberikan gambaran peluang-peluang bisnis dan wirausaha apa saja terkait tulisan.
3 profitable path. author, author-preneur dan though leader
20 bidang yang bisa dipilih dan ditekuni, berikut kiat-kiat dalam setiap bidangnya.
Nulis buku, novel, ebook
Content writing
Copy writing
Blog,post placement,review,event
Artikel, opini, esai
Script film,miniseries, sinetron
Ghost writer
Co-writer
Nulis memoir, biografi
Nulis drama, lakon, teater
Jual per bab (coin)
Nulis caption, sosmed activation
Publisher, self publishing
Buku+workshop, public speaker
Media platform
Ad podcast, youtube, blog
serta tips-tips berwirausaha dengan tulisan.
Write and polish
Business plan
Platform
Engage readers
Launching
Momentum
Share value of success
tips bagi Anda yang sudah memulai atau ingin menjadi writerpreneur, yuk simak!
Terus belajar dan berani melangkah
Ketika menjadi seorang penulis, tentu Anda perlu terus dan banyak belajar, bukan hanya menulis tetapi juga perlu belajar mencari referensi yang tepat bagi tulisan Anda. Terus melangkah, mencoba berbagai hal baru dan berani keluar dari zona nyaman merupakan poin yang sangat bagus bagi seorang writerpreneur. Tentu dalam perjalanan menjadi seorang writerpreneur sukses terdapat berbagai halangan dan kegagalan, namun Anda harus tetap gigih dan berani melangkah.
Up to date dan suka mempelajari hal baru
Seorang penulis haruslah up to date mengenai hal-hal baru dan cepat menyesuaikan diri dengan trend yang ada. Hal-hal baru tersebut tentunya perlu dipahami dan pelajari agar informasi atau pesan yang tertulis tepat dan kredibel.
Lakukan riset dan miliki bank naskah
Sebelum menulis, tentunya Anda perlu melakukan riset mengenai tema tulisan agar informasi yang Anda tulis benar dan tepat. Dalam melakukan riset, Anda perlu menemukan referensi yang terpercaya agar pembaca merasa nyaman membaca tulisan Anda.
Berkolaborasi dengan orang lain untuk memperluas jangkauan audiens
Kolaborasi adalah cara hebat bagi seniman kreatif untuk menggabungkan bakat, ide, dan pendekatan masing-masing (seringkali saling melengkapi) untuk mencapai tingkat yang lebih tinggi. Beberapa contoh populer adalah aktor selebriti yang bermitra dengan penulis; seorang desainer grafis yang bekerja dengan penulis lepas; atau berbagai penulis yang berkontribusi pada antologi dengan tema yang sama